Senin, 26 Mei 2008

Islam Di Spayol:

Teras, Spanyol diduduki umat Islam pada zaman khalifah Al-Walid (105-715 M), Spanyol di masa Umayyah I berpusat di Damaskus. Masuknya Islam ke Spanyol pada saat masyarakatnya mengalami perpecahan dibidang politik, mundur dibidang ekonomi dan kepercayaan.
Dalam proses penaklukan Spanyol terdapat tiga pahlawan Islam paling berjasa yaitu : Tharif Ibn Malik, Thariq Ibn Ziyad, dan Musa Ibn Nushair. Tharif dikenal sebagai perintis dan penyelidik. Di Selat Maroko,dan benua Eropa dengan tentara berkuda, empat buah kapal (Julian).
Raja-Raja yang ditundukkan :
1. Kerajaan Visigothic di Spanyol
2. Raja Roderic, disamping kota-kota seperti: Cordova, Granada, dan Toledo (Ibu Kota Kerajaan Goth). Secara beruntun kota-kota yang dilewati ditundukkan. (Sidonia, Karmona, Seville dan Merida.
3. Kerajaan Ghotic
4. Theodomir di Orihuela. Saragosa sampai Navare.
Setelah Spanyol dikuasai dijadikan propinsi Dinasti Bani Umayyah dengan Gubernur pertamanya adalah Abdul Aziz putra Musa Ibn Nushair pada tahun 716 M.
Penyebab kekalahan Spanyol :
Rakyat Spanyol dibawah tekanan kekejaman penguasa.
Kesulitan Ekonomi.
Tidak adanya Ideologi pemersatu
Perebutan Kekuasaan dikalangan raja-raja kecil
Semangat Jihad Umat Islam yang kuat.
Islam dengan konsep persaudaraan, perdamaian, menolong masyarakat lemah dan tertindas.
Perkembangan Islam
Periode Pertama (711-755 M)
Periode Kedua (755-912)
Periode Ketiga (912-1013) pada masa kekhalifahan ini umat Islam Spanyol mencapai puncak kemajuan dan kejayaan, dapat menyaingi kejayaan daulat Abbasiyah di bagdad.
Periode Keempat (1013-1086) spanyol terpecah menjadi lebih dari 30 negara kecil di bawah pemerintahan raja-raja golongan atau Al-Mulukuth-Thawaif yang berpusat di kota seperti, Seville, Cordova, Toledo dsb. Masa ini umat Islam Spanyol memasuki masa pertikaian internal. Perang saudara hingga minta bantuan ke raja-raja Kristen.
Periode kelima (1086-1248) Dinasti Murabithun (1086-1143) gerakan agama yang didirikan oleh Yusuf Ibn Tasyfin di Afrika Utara. Pada tahun 1062 M ia berhasil mendirikan sebuah kerajaan yang berpusat di Marakesy. Sebagai undangan penguasa-penguasa Islam karena tengah mempertahankan negerinya dari serangan Kristen. dan Dinasti Muwahiddun (1146-1235) berpusat di afrika Utara didirikan oleh Muhammad Ibn Thumart (W. 1128 M).
Periode Keenam (1248-1492 M) Islam berkuasa di Granada, di bawah Dinasti Bani Ahmar (1232-1492). Peradaban mengalami kemajuan seperti di zaman Abdurrahman An-Nasir. Namun secara politik dinasti ini hanya berkuasa diwilayah yang kecil. (masa perebutan kekuasaan di Istana)

Kemajuan yang dibangun
Ilmu Pengetahuan dan Peradaban
Kemajuan di bidang intelektual
a. Fiqh
b. Bahasa dan sastra
c. Musik dan Seni
d. Perguruan Tinggi (Universitas Cordova) kosentrasi ilmu
pengetahuan terdiri dari :
· Filsafat
· SainSejarah dan Geografi
Kemajuan Peradaban (Arsitektur ke-Khalifahan yang meliputi Arsitektur Masjid, Istana, Tempat Pemandian)

Faktor Pendukung Kemajuan Peradaban Islam di Spanyol
Pilar : ”Kemajuan Pendidikan“
Program-program pemerintah
Menghargai karya-karya ilmu
Toleransi Kehidupan beragama
Kekuasaan Islam di spanyol telah membawa perubahan yang sangat signifikan dalam berbagai bidang kehidupan masyarakatnya terutama kemajuan dalam bidang ilmu pengetahuan yang melahirkan berbagai peradaban.

Dengan kemajuan ilmu pengetahuan yang dicapai oleh pemerintahan Islam pada daerah tersebut, telah menjadi inspirasi bagi bangsa Eropa dan sadar akan ketertinggalannya, sehingga bangsa eropa berlomba-lomba mencari ilmu dan Karya-karya ilmuan Islam yang akhirnya membawa Bangsa Eropa berbalik menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi sampai sekarang ini.

Kemajuan ilmu pengetahuan di Spanyol sangat ditentukan oleh perhatian pemerintah dan masyarakatnya yang menempatkan para pendidik pada tempat yang terhormat dan menghargai karya-karya mereka pada tempat yang tinggi.

Fanatik keagamaan telah merusak tatanan kehidupan dan peradaban Islam pada daerah tersebut, ditambah ambisi raja Ferdinan dan ratu Isabella mengalahkan kekuasaan Islam, mengakibatkan hancurnya kebudayaan yang telah dibangun berabad-abad lamanya.

Penyebab Abbasiyah tidak pernah memerangi Spanyol karena daerah yang sangat jauh antara Bagdad dengan Spanyol.Dalam sejarah kedatangan Islam ke Spanyol tidak pernah terdengar pembantaian terhadap orang-orang Spanyol. Kedatangan Islam penuh dengan rahmah, toleran dan perdamaian.





DAFTAR PUSTAKA



Al-Hafifi, Abdul Hakim, 1000 Peristiwa Dalam Islam, Terj. Irwan Kurniawan, Bandung: Pustaka Hidayah, 2002
Fahmi, Hasan, Asma, Sejarah dan Filsafat Pendidikan Islam (Mabadi al-Tarbiyah al-Islamiyah) Terj. Ibrahim Hasan, Jakarta: Bulan Bintang, 1979
Yatim. Badri, Sejarah Peradaban Islam, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2006
Harun, Maidir dan Firdaus, Sejarah Peradaban Islam, Padang: IAIN Press,2001
Tohir, Ajid, Perkembangan Peradaban di Kawasan Dunia Islam, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2004
Lapidus, Ira,M. Sejarah Sosial Umat Islam, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 1999
Yunus, Mahmud, Sejarah Pendidikan Islam, Jakarta: Hidakarya Agung, 1981
Nizar, Syamsul, Sejarah Pendidikan Islam, Jakarta: Kencana, 2007

Tidak ada komentar: